Curriculum Vitae

Aslinya, saya Dosen Matematika. Pendidikan formal saya konsisten mempelajari Pendidikan Matematika: S1 di Universitas Jember (Unej), S2 di Universitas Negeri Malang (UM), dan S3 di Universitas Negeri Surabaya (Unesa).

Beberapa mata kuliah Matematika yang saya ampu, a.l: Analsis Vektor, Kapita Selekta Matematika Sekolah, Matematika Dasar (di Prodi Pendidikan Biologi dan Fisika), dll.

Sedangkan mata kuliah Pendidikan yang saya ampu, a.l: Desain Pembelajaran, Belajar dan Pembelajaran, Asesmen atau Evaluasi Hasil Belajar, Micro Teaching, dan KKPLP.

Namun, saya memang lebih sering mengampu mata kuliah yang berkenaan dengan Komputer dan TIK. Seperti: Pengantar Teknologi Informasi, Algoritma Pemrograman, Pembelajaran Berbantuan Teknologi, Pemrograman Berbasis Web, Pemrograman Basis Data, dan Machine Learning. Dua mata kuliah terakhir, adalah mata kuliah pilihan baru yang saya susun perangkat pembelajarannya.

Belajar komputer pertama kali ketika menempuh mata kuliah Algoritma Pemrograman yang dibina oleh Bapak Drs. Budoyo (owner Biostec), sekitar tahun 1993. Karena demikian tertarik, saya mempelajari lebih mendalam pengetahuan dan ketrampilan komputer di Biostec. Saya mengambil paket lengkap, mulai dari: Introduction to Computer (ITC), Disk Operating System (DOS), WordStar (cikal bakal Microsoft Word), Lotus123 (cikal bakal Microsoft Excel), DBase (cikal bakal Microsoft Access), dan bahasa pemrograman Turbo Basic.

Saya bahkan rela bekerja di masa libur semester, agar bisa membayar biaya kursus.

Dengan pengetahuan dan ketrampilan di bidang komputer, saya bisa membantu teman-teman menulis laporan kegiatan PPL (sekarang bertransformasi menjadi KKPLP), KKN, dan bahkan skripsi.

Gampang Nulis Artikel

Minggu (13/11) saya diundang HMP Mathematics Students’ Club (MSC) untuk berbagi ilmu mengenai mengoptimalkan teknologi informasi dan komunikasi dalam menulis artikel ilmiah, dengan audiens mahasiswa baru Program Studi Pendidikan Matematika,.Jurusan PMIPA, FKIP, Universitas Jember.

Dalam pembicaraan awal dengan panitia, saya menawarkan untuk belajar menulis dokumen terstruktur menggunakan LaTeX. Dengan pertimbangan, pengetahuan dan ketrampilan ini tepat dimiliki oleh Mahasiswa Matematika, terutama untuk menulis artikel ilmiah yang memuat sejumlah persamaan matematika (equation).

Memang tidak setiap praktisi matematika menulis equation menggunakan LaTeX atau bahkan sekedar mengenal LaTeX, karena ribet dan kompleks. Langka, saya seorang diantaranya. Saya mengenal dengan baik LaTeX, salah satunya karena saya menulis –baik sebagai editor atau penulis– sejumlah buku menggunakan LaTeX yang diterbitkan oleh Penerbit CV. RumahKita.

https://isbn.perpusnas.go.id/Account/SearchBuku?searchTxt=CV.+Rumah+Kita&searchCat=Penerbit

Namun, karena alokasi waktu workshop yang disediakan hanya 60 menit, maka disepakati untuk mengoptimalkan aplikasi Word –karena sudah cukup dikenal oleh mahasiswa– untuk menulis dokumen terstruktur.

Video Tutorial di Channel PakarTI

Berdasar info dari panitia, jumlah peserta ratusan –dari 5 kelas maba. Maka diperlukan sejumlah asisten untuk mendukung pemaparan materi dan praktik. Untuk itu, telah dilakukan kegiatan Asistensi secara daring pada Jumat (11/11) siang. Berikut rekamannya, yang telah diunggah ke kanal PakarTI.

Asistensi

Pedoman Penulisan

Pada dasarnya, teknik penulisan ini bisa diterapkan pada event apapun, misal kompetisi Program Kreativitas Mahasiswa Nasional (rangkaian awal PIMNAS), dengan catatan mengacu pada panduan penulisan event tersebut.

Untuk kegiatan workshop, kita akan mengacu pada pedoman penulisan karya ilmiah Universitas Jember, yang bisa diunduh dari laman unduhan.